Budi Anduk Meninggal Dunia
Komedian Budi Anduk dikabarkan meninggal dunia, Senin (11/1/2016) di Rumah Sakit Dharmais Jakarta. Kabar tersebut diperoleh dari Twitter salah seorang sahabat Budi Anduk, Maman Suherman.
Di Twitter, wartawan yang juga pengisi acara Indonesia Lawak Klub itu
mengabarkan meninggalnya komedian berusia 47 tahun tersebut.
"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun. Turut berduka atas wafatnya sahabat kami, anggota @PP_PasKI Budi Anduk," cuit Maman beberapa menit yang lalu.
Sebelumnya, Budi Anduk mengalami sakit parah sehingga dirawat di CVCU
(Cardio Vascular Care Unit), ruangan khusus untuk menangani masalah
penyakit jantung dan pembuluh darah.
Berbagai ungkapan duka pun langsung ramai di media sosial. Seperti dari beberapa komika dalam ‘NGENEST’ movie.
"Selamat jalan dan beristirahat dengan tenang Bang Budi Anduk. Semoga amal ibadah diterima di sisi-Nya," tulis @Arie_Kriting.
Pemberitaan mengenai kondisi Budi Anduk memang tengah ramai
di media massa. Budi dikabarkan menderita sakit paru-paru sejak beberapa
hari lalu. Namun sayangnya, pihak keluarga seakan tertutup mengenai
kondisi komedian yang populer lewat acara Tawa Sutra
Nama Budi baru benar-benar dikenal setelah membintangi acara komedi Tawa Sutra bareng Pepi, Arie K. Untung, almarhum Ade Namunung, Aldi Taher dan Sabria Kono.
Selamat Jalan Saudaraku, semoga amalmu diterima Allah, Dosa-dosamu di ampuni Allah dan dimasukan ke dalam surga Allah... Amiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar